Sunday, April 9, 2017

Anggapan seseorang terhadap seorang Blogger

Hallo selamat malam., kali ini saya ingin menjelaskan sedikit keluar dari hal yang biasanya saya jelaskan, emang saya biasanya menjelaskan apa ya? hehehe tapi kali ini saya ingin menjelaskan tentang pandangan seseorang terhadap para blogger. Agak lucu sih sebenernya saya menuliskan artikel tentang ini, tapi ini hal yang pernah saya alami selama saya menjadi seorang blogger..
Yuk kita langsung baca saja..

Blogger ? apa itu Blogger ? banyak yang beranggapan blogger adalah seseorang yang sehari-harinya menuliskan sebuah artikel yang nantinya akan di publikasikan disebuah website, adapula yang beranggapan blogger adalah seseorang yang kuper, gak gaul (hehe mungkin ini anggapan saya saja ya). Memang banyak sekali orang yang beranggapan demikian, sah-sah aja sih sebenernya mereka berkata demikian kan itu menurut cara pandang mereka.


Adapula yang beranggapan, "ngapain sih lu ngeblog mulu, faedahnya apa coba? emang bakal menghasikalkan uang? ngabis-ngabisin waktu doang lu". Nah sebenarnya tidak bisa menyalahkan juga sih untuk yang beranggapan demikian mungkin juga itu cara pandang mereka.

Ada juga yang berkata "ngapain ngeblog mulu, elu mau jadi penulis?"

Mungkin banyak ya yang beranggapan lain

Tapi yang jelas seorang blogger itu tidak rugi, karena apa? karena seorang blogger akan banyak mendapatkan sebuah pengetahuan, mendapatkan sebuah informasi yang luas, seorang blogger mampu memaikan sebuah kata, dan seorang blogger juga tidak kuper dan gak gaul. Blogger tetap gaul kok dia selalu aktif di berbagi forum dan dia juga banyak mempunyai teman baru di sebuah forumnya. dan seorang blogger bisa saja loh menjadi seorang penulis karen apa? karena dia mampu memainkan sebuah kata-kata, karena dia sudah terbiasa membuat artikel.

Jadi, sah-sah saja seseorang beranggapan apa tentang seorang blogger karena cara pandang seseorang itu berbeda-beda. Namun yang harus anda ingat menjadi blogger tidak akan rugi, karena sangat banyak manfaatnya menjadi seorang blogger

Mungkin itu saja yang dapat saya jelaskan. Terimakasih

2 comments:

  1. Alhamdulillah selama 8 tahun ngeblog sih kerasa banget manfaatnya. Mulai dari banyak teman satu komunitas sampe dapet channel dengan orang-orang hebat. Ngeblog juga yang gue rasa bisa menjadi terapi stres atau penyeimbang aktifitas.

    Selama ini sih apa yang diniatkan dari ngeblog akan terasa nantinya. Apalagi bisa terus konsisten.

    Semangat, cuy!

    ReplyDelete
    Replies
    1. semangat terus mas buat ngeblog nya semoga bisa sukses kaya blogger blogger lain hehehe

      Delete